"Lagu Panggilan Jihad.mp3"

Rabu, 21 April 2010

HAMA PENYAKIT YG MERUSAK TAMAN BUNGA DUNIA

kehidupan dunia ini ibarat taman bunga. Dan ada lima hal yang dapat membuat taman bunga itu indah, semerbak dan harum mewangi. Kelima hal tersebut adalah:
a. Ilmunya para ulama (Ilmul 'Ulamaak).b. Adilnya para penguasa (Adlul Umaroo'i).c. Ibadahnya hamba Allah (Ibaadatul 'Aabidi).d. Terpercayanya para pedagang (Ammanatut Tujjaari).e. Ketekunan para buruh atau karyawan (Nashiihatul Mukhtarifiina).

Akan tetapi agaknya iblis tidak senang melihat indah dan semarak serta harmonisnya kehidupan dunia. Karena itu ia beserta bala tentaranya lalu menyebarkan hama-hama penyakit yang bisa merusakkan taman bunga dunia tersebut. Diantara hama-hama penyakit yang disebarkan itu adalah:

a. Dengki (Ai-Hasadu).
Penyakit dengki ini akan disebarkan oleh iblis disamping ilmu para ulama agar supaya timbul kedengkian diantara mereka sehingga ilmu yang dimilikinya tidak digunakan untuk kepentingan masyarakat tetapi digunakan untuk menjatuhkan satu sama lain.


b. Dlolim (Adl-Dlolimu).
penyakit in bisanya menyerang para penguasa sehingga tidak lagi berbuat adil tetapi malah berbuat sewenang-wenang dan menindas kepada kaum yang lemah.


c. Riya' (Ar-Riyaa'u).
penyakit ini biasanya menyerang para ahli ibadah, sehingga ibadahnya itu tidak lagi ditujukan kepada Allah tetapi ditujukan kepada selain-Nya, seperti agar mendapat pujian, atau simpati dari orang lain.


d. Curang (Al-Khiyaanatu).
penyakit ini akan menyerang para pedagang, sehingga banyak diantara mereka yang berbuat curang, mengurangi timbangan, menyembunyikan cacat atau cela pada orang-orang yang dijualnya dan sebagainya demi untuk mendapatkan untung yang sebesar-besarnya.


e. Menyeleweng (Al-Ingkaaru).
penyakit ini akan disebarkan dikalangan para buruh atau karyawan, sehingga mereka menjadi malas bekerja, dan kalau bekerja seenaknya sendiri atau hanya bekerja ketika diawasi oleh majikannya saja.


Kita berdoa semoga Allah melimpahkan surga kepada kita. Dan, melimpahkan perkataan dan perbuatan yang bisa mendekatkan kepada jannah . Kita juga berlindung kepada Allah dari neraka dan berlindung dari perkataan maupun perbuatan yang mendekatkan kepada neraka, amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut